<data:blog.pageTitle/>

21 Juli 2007

GMNI Desak Aktivis Monang Dibebaskan

31/01/2005 13:07 WIB Nizmah Fitriyani - detikcom
Jakarta - Presidium Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) mendesak pembebasan aktivis GMNI Monang Tambunan yang ditahan di Polres Jakpus karena diduga telah menghina Presiden SBY dalam demo 100 hari pemerintahan SBY beberapa hari lalu."Kami atas nama Presidium GMNI menolak penangkapan aktivis-aktivis yang memperjuangkan demokrasi," kata Sekjen GMNI Sonny T. Danaparamita dalam pernyataan sikap Presidium GMNI di Jakarta, Senin, (31/1/2005).Karena itu, Presidium GMNI mendesak dibebaskannya seluruh tahanan politik dengan tanpa syarat, sebab hakikat sebuah negara yang demokratis adalah negara yang memberikan perlindungan politik kepada setiap warga negaranya."Jadi, bebaslan saudara Monang Tambunan dan seluruh aktifis pro demokrasi yang ditangkap dan ditahan dengan jeratan pasal karet warisan kolonial," tegasnya.Dia juga meminta, pemerintah mencabut pasal-pasal karet untuk menangkap aktifis pro demokrasi, menolak segala bentuk kriminalitas aktifitas politik, menuntut negara menjamin kemerdekaan berpendapat warga negaranya sesuai dengan deklarasi umum, HAM dan konvensi hak-hak sipil politik dan menyerukan seluruh elemen gerakan untuk bersatu padu mendobrak segala sistem yang anti demokrasi.Sementara itu, aktivis GMNI Monang Tambunan dalam suratnya hari ini dari balik jeruji menyatakan, agar penahanan yang menimpanya tidak menyurutkan semangat dalam menegakkan demokrasi. Berikut petikan surat Monang, Kepada seluruh kawan-kawan gerakan se-Indonesia. Mungkin saat surat ini sampai kepada teman-teman saat ini saya sedang di dalam tahanan. Penjara dan tembok besi tidak bisa menyurutkan semangat kita dalam menegakkan demokrasi di negeri ini.Penahanan ini menjadi titik awal dari matinya demokrasi di negeri ini. Pergerakan rakyat harus tetap terkonsolidasi untuk menentang rezim pemerintahan yang anti demokrasi dan pro penindasan rakyat. Tidak ada kata lain selain dari tetap menggelorakan semangat juang. Selamat berjuang kawan-kawan pergerakan seluruh Indonesia. Merdeka!.(umi)

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda


Free chat widget @ ShoutMix